Per Aspera ad Astra!!!
Saya pikir ini adalah kalimat yang jarang didengar oleh banyak orang awam. Namun, bagi saya ini adalah kalimat simpulan yang bisa menjadi motivasi dalam hidup. Kalimat ini berasal dari bahasa Latin yang berarti ‘Lalui yang Merintang untuk Menuju Bintang’. Profesi yang saya jalani membuat saya menyukai bahasa Latin.
Saya sempat bertanya, apa hubungannya profesi atau latar belakang pendidikan yang saya tekuni dengan Abang None. Apakah hanya sekedar kebetulan atau coba-coba berhadiah. Tetapi, ternyata Abang None merupakan suatu komunitas intelektual yang terdiri dari berbagai profesi dan latar belakang yang berbeda-beda. Setiap individu memiliki pengalaman hidup, latar belakang pendidikan, dan talenta yang berbeda-beda. Dan itu semua, ternyata membuat suatu ragam warna yang apik yang bisa menghasilkan suatu kekuatan besar.
Banyak dari para senior saya seperti yang sudah mereka tulis sebelumnya, bahwa mulanya partisipasi di Abang None hanyalah untuk menambah pengalaman atau teman. Dan memang, saya pun diajak teman saya karena motivasi yang tidak berbeda. Mulanya hanya ingin mencoba saja. Lolos ke babak berikutnya pun sudah syukur. Saya ingin menekankan bahwa sesulit atau sepadat apapun kegiatanmu, kamu bisa membuktikan bahwa itu bukanlah alasan untuk maju dan menghadapi kesempatan dan tantangan. Selalu berani katakan YA untuk sesuatu yang positif dan keberuntungan bisa diraih. Hal ini jelas saya alami dimana Allah memudahkan jalan itu semua. Di tahun terakhir pendidikan saya, saya sampai cuti satu bulan untuk mengikuti pembekalan Abang None di tingkat kota administratif Jakarta Pusat dan tingkat DKI. Memang terkadang ada pengorbanan. Dengan meminta restu orang tua saya tetap lanjutkan jalan ini dan alhamdulillah saya diamanahi Wakil I Abang DKI Jakarta 2009. Tidak pernah menyangka akan sampai di jenjang setinggi ini, tidak ada kata lain selain ucapan syukur kepada Allah Yang Maha Kuasa. Jejaring teman dan profesi semakin luas, banyak kesempatan untuk mencoba hal yang baru pun semakin terbuka, semuanya tidak terlepas dari bimbingan Ikatan Abang None Jakarta Pusat.
Setelah terpilih, ternyata sangat banyak keuntungan yang saya dapatkan. Kenal dengan individu dari berbagai organisasi ataupun lembaga pemerintah hingga kesempatan untuk mencicipi promosi wisata DKI Jakarta ke luar kota dan ke luar negeri. Alhamdulillah saya diberikan amanah untuk pergi ke Surabaya dan tiga negara yaitu Turki, Qatar, dan terakhir adalah Jerman. Merupakan suatu kehormatan bagi saya untuk membantu membangun kota Jakarta melalui kunjungan ke tempat-tempat tersebut. Selain itu, tentunya kita juga bisa mengambil pelajaran mengenai kehidupan dan kemajuan pariwisata dan teknologi dari negara tersebut. Tidak lupa juga, yang pastinya banyak tempat wisata dunia yang berhasil saya kunjungi seperti Blue Mosque dan Hagia Sofia di Istanbul, Shouk di Doha, serta tembok Berlin dan kota pelabuhan Hamburg.
Ikatan Abang None Jakarta Pusat adalah ikatan Abang None yang kuat dan selalu ingin memberikan punggawa yang terbaik untuk duta wisata DKI Jakarta. Tidaklah salah bila Jakarta Pusat seringkali menjadi juara umum di tingkat DKI. Sekali lagi, inilah Ikatan Abang None Jakarta Pusat.
Sebagai penutup, saya mau memberi pesan untuk rekan-rekan generasi muda sekalian. Tapi, aye mau coba pake pantun yee…
Mpok nunu beli benang,Makan ketan di bambu apus
Kalau mau jadi pemenang, Ayo ikutan ke abnon jakpus
dr. Danny Maesadatu S
Abang Jakarta Pusat 2009
Wakil I Abang DKI Jakarta 2009
No comments:
Post a Comment